Sejarah permainan bola voli dunia dan Indonesia lengkap dengan aturan mainnya

Sejarah permainan bola voli dunia dan Indonesia yang diluas secara lengkap dan mendetail dalam sebuah artikel. Voli merupakan salah satu cabang olahraga yang cukup populer di dunia.

Sekilas tentang olahraga voli

Permainan voli umumnya dilakukan oleh dua tim yang saling berlawanan dimana masing-masing tim terdiri dari 6 orang. Meskipun demikian, permainan bola voli sebenarnya bisa dilakukan hanya dengan 5 orang dalam satu tim. Akan tetapi minimal untuk bermain bola voli satu tim harus memiliki setidaknya 4 orang pemain. Jika kurang dari jumlah tersebut maka tim yang bersangkutan akan dinyatakan kalah secara otomatis.

Ada banyak jenis permainan bola voli diantaranya adalah voli pantai, voli mini, dan voli standar. Permainan voli pantai biasanya dilakukan oleh dua tim yang terdiri dari 2 orang saja. Jadi secara keseluruhan permainan voli pantai hanya terdiri dari 4 orang.

Bola voli memiliki induk organisasi yaitu FIVB atau Federation International De volleyball. Sedangkan di Indonesia induk olahraga ini adalah PBVSI atau Persatuan bola voli seluruh Indonesia. Lantas tahukah Anda bagaimana sejarah bola voli ini berkembang dan bagaimana awal penemuannya?

Sejarah permainan bola voli

Seperti dilansir oleh cara profesor bawa permainan bola voli awalnya ditemukan oleh seorang olahragawan bernama William G Morgan. Beliau lahir pada tahun 1870 dan meninggal di tahun 1942.

William G Morgan awalnya merupakan seorang instruktur pendidikan jasmani di sebuah lembaga pendidikan yang disebut YMCA. Morgan menemukan olahraga voli tepatnya pada tahun 1895 di Massachusetts Amerika Serikat.

Pada waktu itu awalnya Morgan menciptakan olahraga voli sebagai sarana olahraga bagi anggota YMCA tersebut. Olahraga yang diciptakan oleh Morgan ini sebenarnya merupakan bentuk perpaduan dari 4 jenis olahraga yang berbeda termasuk permainan bisbol, basket, bola tangan, dan tenis.

Awal penemuan bola voli sebenarnya Morgan terinspirasi dari apa yang telah dilakukan oleh James naismith yang 4 tahun sebelumnya menemukan olahraga basket. James naismith sendiri sebenarnya adalah senior Morgan di YMCA tempat dia mengenyam pendidikan. Meskipun pada awalnya olahraga bola voli ini hanya ditujukan untuk YMCA akan tetapi pada akhirnya permainan ini semakin diminati dan menyebar ke seluruh dunia.

Awal mula permainan bola voli ditemukan namanya adalah mintonette, hingga akhirnya diubah menjadi volleyball pada tahun 1896 saat Morgan mengenalkan olahraga ini pada YMCA Training School. Pada waktu itu Morgan bukan hanya mendemonstrasikan bola voli akan tetapi juga menerangkan beberapa aturan permainan tersebut.

Perkembangan bola voli di dunia

Sejarah bola voli berlanjut mulai dari ditemukannya hingga menyebar ke seluruh dunia. Seiring penyebarannya, aturan dalam permainan bola voli pun juga terus mengalami perubahan menyesuaikan dengan zaman. Perubahan Aturan ini dilakukan untuk membuat permainan bola voli semakin kompetitif dan atraktif.

Salah satu contoh teknik yang baru dalam permainan bola voli adalah Smash atau spike. Teknik ini awalnya dikenalkan pada tahun 1916. Dan pada tahun 1920 diciptakanlah sebuah peraturan baru di mana permainan bola voli yang awalnya hanya terdiri dari 15 poin dalam satu game nya pada waktu itu diubah menjadi 21 poin.

Dengan berbagai macam perubahan aturan yang dibuat dalam permainan voli maka membuatnya menjadi semakin menarik dan banyak diminati oleh masyarakat di Amerika dan Canada. Hingga pada akhirnya permainan bola voli semakin menyebar luas ke seluruh dunia.

Meskipun di awal tahun 1900-an permainan bola voli sudah mulai populer akan tetapi baru di tahun 1947 Federasi bola voli internasional dibentuk dengan nama FIVB atau Federation International De volleyball. Dan pada tahun 1949 untuk pertama kalinya kejuaraan voli digelar tepatnya 2 tahun setelah terbentuknya organisasi induk olahraga ini.

Sejarah masuknya bola voli ke Indonesia

Setelah permainan bola voli menyebar ke seluruh dunia pada akhirnya olahraga ini juga masuk ke Indonesia. Sejarah bola voli di Indonesia diawali dengan masuknya olahraga ini yang dibawa oleh orang Belanda. Pada waktu itu permainan voli tentu tidak sepopuler saat ini dan hanya dimainkan oleh kalangan tertentu saja termasuk bangsawan Belanda.

Selain para bangsawan belanda, beberapa tentara yang tinggal di asrama juga sering memainkan bola voli untuk sekedar berolahraga. Hingga pada akhirnya permainan ini semakin meluas berkat para instruktur pendidikan jasmani dari Belanda yang mengenalkan olah raga ini.

Dibentuknya organisasi voli di Indonesia

Setelah olahraga voli semakin diminati oleh masyarakat dan telah banyak bermunculan klub klub voli di Indonesia, maka induk organisasi ini pun didirikan pada tahun 1955 dengan nama PBVSI atau Persatuan bola voli seluruh Indonesia.

Setelah organisasi bola voli di Indonesia dibentuk maka ada banyak turnamen bola voli yang dipertandingkan untuk mengenalkan olahraga ini ke seantero Indonesia. Selain mengadakan pertandingan di tingkat nasional PBVSI Terkadang juga menyelenggarakan pertandingan bola voli Internasional.

Peraturan permainan bola voli

Untuk mengetahui selengkapnya mengenai aturan main bola voli berikut ulasannya:

  • Permainan bola voli dilakukan oleh 6 atau 5 orang dan tidak boleh kurang dari 4 orang dalam satu timnya.
  • Pertandingan bola voli standar biasanya menggunakan format 2 kali kemenangan atau 3 kali kemenangan, dan satu gamenya terdiri dari 25 poin.
  • Seorang pemain voli hanya diperbolehkan memainkan bola 1 kali sebelum akhirnya mengoperkan bola kepada rekannya. Sedangkan bagi tim, hanya diperbolehkan memainkan bola maksimal 3 kali.
  • Dalam permainan voli seorang pemain diwajibkan untuk melakukan rotasi termasuk saat melakukan servis.
  • Servis dalam permainan voli harus dilakukan di belakang garis lapangan.
  • Seorang pemain tidak boleh masuk ke area lawan termasuk saat melakukan block atau smash.
  • Seorang pemain diperbolehkan menyentuh bola tidak menggunakan tangan seperti menghalau bola dengan kaki.
  • Pemain voli yang sudah keluar masih diperbolehkan masuk kembali.

Demikian tadi beberapa ulasan mengenai sejarah bola voli di dunia dan Indonesia serta aturan mainnya yang mungkin masih belum Anda ketahui

Posts created 249

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pos Terkait

Mulai mengetik pencarian Anda diatas dan tekan enter untuk mencari. Tekan ESC untuk batal.

kembali ke Atas